INVESTASI BESAR DAN TERPENTING (Pahala Mengalir Tiada Akhir)

Di saat raga tak lagi bernyawa, terbujur kaku di pemakaman dan ditinggalkan oleh sanak maupun keluarga, apapun tidak lagi berguna kecuali 3 perkara :
1. Sodaqoh Jariyah.
2. Ilmu yang Bermanfaat, dan
3. Anak Shalih yang Mendo’akan.
NAMUN
a. Ilmu yang bermanfaat, belum tentu kita punya.
b. Anak soleh yang selalu mendo’akan, tidak ada jaminan kita berhasil menciptakan putra putri kita menjadi sholihin dan sholihat, Bahkan bisa jadi jika harta yang kita tinggalkan disalah gunakan, atau dibuat rebutan, yang terjadi setiap saat mengirim siksa.
c. Yang mudah dan lebih pasti serta menjanjikan adalah investasi berupa “SODAQOH JARIYAH”, dan di antara sodaqoh jariyah adalah “WAKAF”.

» Duduk sesaat di majlis ilmu, fahalanya lebih baik daripada shalat sunnah seribu rokaat.
» Jika tanah yang kita wakafkan diduduki satu orang yang sedang menuntut ilmu, kita diberikan fahala yang besarnya lebih baik dari pada shalat sunnah seribu rokaat, meski kita telah meninggal sekalipun.
» Jika sehari tanah wakaf kita diduduki perjamnya oleh seratus santri, dikalikan seminggu, dikalikan sebulan, dikalikan setahun, bahkan hal itu akan terus terjadi hingga hari qiyamat.
» Masihkah kita ragu untuk berwakaf, padahal kekayaan kita hari ini hanya akan kita gunakan pada waktu yang sangat sebentar, sementara kehidupan di akhirat satu hari perbandingannya sama dengan seribu tahun di dunia.
Pondok pesantren “SALMODA EL-SYARIF” yang telah lama hidup namun tak berwujud, hari ini mengajak untuk memiliki investasi terbesar dalam hidup ini
“SALMODA EL-SYARIF” yang selama ini menjalankan program unggulannya melalui kerjasama dengan yayasan dan instansi, hari ini memulai mewujudkan dirinya dengan kepemilikan lahan seluas 650 M persegi, di tengah hamparan lahan yang berhektar. Namun akses ke lahan yang telah di milikinya, terhalang oleh bangunan-bangunan rumah warga.
Namun Allah rupanya berpihak kepada “SALMODA EL-SYARIF”. Lahan yang diharapkan menjadi akses masuk, ternyata sang pemilik menghampiri el-syarif untuk dibebaskan lahan miliknya. Subhaanallaah
Lahan seluas 543 M persegi, berdiri di 40% nya, bangunan permanen siap huni santri, lima kamar santri, tiga kamar mandi, ruang tengah yang siap dijadikan sarana belajar, satu ruang tamu dan teras, dijual seharga 370.000.000,- (Tigaratus tujuh puluh juta rupiyah).
El-syarif melalui proposal ini mengajak kepada kita untuk berwakaf dengan harga permeter perseginya 750.000. (Tujuh ratus lima puluh ribu rupiyah), harga dibulatkan, dan kelebihan dari angka nominal akan digunakan untuk mengurus surat, dan perbaikan sarana prasarana.

Ayat al-Qur’an menjelaskan sebagai berikut :

لَنْ تَنَالُوا اْلبِرَّ حَتَّى تُنْفِقُوْا ِممَّا تُحِبُّوْنَ وَمَا تُنْفِقُوْا مِنْ شَيْءٍ فَإِنَّ اللهَ بِهِ عَلِيْمٌ
“Kamu sekali-kali tidak sampai kepada kebajikan (yang sempurna), sebelum kamu menafkahkan sebagian harta yang kamu cintai. Dan apa saja yang kamu nafkahkan, maka sesungguhnya Allah mengetahuinya”. (QS. Ali Imran (3):92).

قُلْ لِعِبَادِي الَّذِيْنَ آمَنُوْا يُقِيْمُوْا الصَّلاَةَ وَيُنْفِقُوْا مِمَّا رَزَقْنَاهُمْ سِرًّا وَعَلاَنِيَةً مِنْ قَبْلِ أَنْ يَأْتِيَ يَوْمٌ لاَ بَيْعٌ فِيْهِ وَلاَ خِلاَلٌ (ابراهيم: )
“Katakanlah kepada hamba-hamba-Ku yang telah beriman: "Hendaklah mereka mendirikan shalat, menafkahkan sebahagian rezki yang Kami berikan kepada mereka secara sembunyi ataupun terang-terangan sebelum datang hari kiamat yang pada hari itu tidak ada jual beli dan persahabatan”

مَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمْ فِي سَبِيلِ اللَّهِ كَمَثَلِ حَبَّةٍ أَنْبَتَتْ سَبْعَ سَنَابِلَ فِي كُلِّ سُنْبُلَةٍ مِئَةُ حَبَّةٍ وَاللَّهُ يُضَاعِفُ لِمَنْ يَشَاءُ وَاللَّهُ وَاسِعٌ عَلِيمٌ البقرة: ()
“Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh butir, pada tiap-tiap butir seratus biji. Allah melipat gandakan (ganjaran)” orang-orang yang dikehendaki Nya.

وَمَثَلُ الَّذِينَ يُنْفِقُونَ أَمْوَالَهُمُ ابْتِغَاءَ مَرْضَاةِ اللَّهِ وَتَثْبِيتًا مِنْ أَنْفُسِهِمْ كَمَثَلِ جَنَّةٍ بِرَبْوَةٍ أَصَابَهَا وَابِلٌ فَآَتَتْ أُكُلَهَا ضِعْفَيْنِ فَإِنْ لَمْ يُصِبْهَا وَابِلٌ فَطَلٌّ وَاللَّهُ بِمَا تَعْمَلُونَ بَصِيرٌ) البقرة:()
“Dan perumpamaan orang-orang yang membelanjakan hartanya karena mencari keridhaan Allah dan untuk keteguhan jiwa mereka, seperti sebuah kebun yang terletak di dataran Tinggi yang disiram oleh hujan lebat, Maka kebun itu menghasilkan buahnya dua kali lipat. jika hujan lebat tidak menyiraminya, Maka hujan gerimis (pun memadai). dan Allah Maha melihat apa yang kamu perbuat”.
PROGRAM PENGGUNAAN LAHAN WAKAF

I. UNTUK DIDIRIKAN PONDOK PESANTREN
II. UNTUK DIDIRIKAN PUSAT PELATIHAN DAN KAJIAN BAHASA ARAB TINGKAT NASIONAL.
El-Syarif yang sejak 3 tahun terakhir mengembangkan metode pembelajaran bahasa Arab sistim kilat (3 hari kursus, target peserta dapat berkomunikasi dan mengajarkan bahasa Arab) telah mendapat respons dari masyarakat luas. Bahkan el-syarif telah berhasil mendirikan cabang di berbagai daerah, di antaranya di kota Lubuk Linggau, dan Kabupaten Musi Rawas Sumatera Selatan. Hal ini berakibat pada tuntutan masyarakat untuk diselenggarakannya program bahasa arab bagi santri-santri muqim. Namun bersama hal itu el-syarif memiliki kendala berupa belum tersedianya sarana santri muqim.
Setelah lahan seluas 543 meter persegi ini dapat dibebaskan, maka el-syarif segera membenahi sarana bangunan yang telah dibebaskan untuk memulai program muqim dimaksud, serta membuka pelatihan kursus bahasa arab bagi guru-guru sekolah dan pondok pesantren program 3 hari/7 hari, hingga satu bulan tingkat nasional.

III. PUSAT TASHIH DAN TAHFIDH AL-QUR’AN
El-Syarif di samping mengembangkan bahasa arab juga telah melahirkan metode menghafal Al-Qur’an sistim kilat, serta berhasil menyusun kurikulum tahfidz Al-Qur’an metode el-Syarif. Dengan metode ini siswa Sekolah Dasar kelas empat dan lima/kelas 1 dan 2 SMP dan SMA dapat mencapai hafalan Al-Qur’an 3 juz (juz 1,2 dan 30). Beberapa Al-Azhar di Ibu Kota mulai tahun pelajaran 2010/11 memulai menggunakan sistem Tashih dan Tahfidz metode el-Syarif.

IV. PENDIDIKAN SALAFIYAH, MODERN DAN DAKWAH (SALMODA).
Program ini direncanakan akan direalisasikan 3 tahun kedepan, setelah luas areal tanah memungkinkan, dan sarana prasarana dapat di dirikan secara memadai. Namun demikian el-Syarif beberapa kali telah berhasil membidani lahirnya sekolah-sekolah setingkat SMP dan SMA, di antaranya adalah “SMK IT CITRA BANGSA” Jatibening. Meski akhirnya karena satu dan lain hal el-syarif terpaksa harus meniggalkannya dan sangat disayangkan bubar.


Jika anda berminat untuk menjadi WAKIF bagi "Yayasan Lembaga Pendidikan Kursus Bahasa Arab EL-SYARIF" hubungi contact person : - Nafsiah Syarif : 02192642980/0878825948 - Ririn : 083898101283